Reporter: Yusuf Imam Santoso | Editor: Khomarul Hidayat
KABARBRONIS.COM – JAKARTA. Kementerian Keuangan (Kemenkeu) melaporkan, Kawasan Berikat-Kemudahan Impor Tujuan Ekspor (KB-KITE) telah memberikan dampak positif berupa nilai ekspor hingga Rp 889,8 triliun.
Berdasarkan data pemaparan Focus Group Discussion (FGD) yang berlangsung pada Rabu (10/3) antara Kemenkeu dan Komisi XI DPR RI yang diperoleh KABARBRONIS.COM menunjukkan, fasilitas KB-KITE telah menyerap 2,02 juta tenaga kerja.
Bahkan, fasilitas KB-KITE berhasil mendatangkan investasi sebesar Rp 258,62 triliun. Dari sisi penerimaan pajak, KB-KITE telah menyumbang sebesar Rp 77,17 triliun pada tahun lalu.
Baca Juga: Menkeu Sri Mulyani sebut insentif perpajakan 2021 bisa tembus Rp 60 triliun
Dengan demikian, Kemenkeu mengklaim pemberian fasilitas untuk perusahaan KB dan KITE telah mendorong kontribusi ekspor para perusahaan terhadap ekonomi nasional.
Selain itu, mampu meningkatkan rasio ekspor dibandingkan impor serta untuk mendorong iklim investasi.
Adapun hasil evaluasi tersebut menggunakan metodologi survei dan CGE modelling. Sebagai info, evaluasi KB-KITE dijalankan oleh pemerintah sejak tahun 2017.
DONASI, Dapat Voucer Gratis!
Sebagai ungkapan terimakasih atas perhatian Anda, tersedia voucer gratis senilai donasi yang bisa digunakan berbelanja di KABARBRONIS Store.